panas.web.id

Berita Terpanas Hari Ini

SBY Tertawa Melihat 2 Menterinya Main Wayang Orang


Pagelaran wayang orang di Istana Negara malam ini cukup istimewa. Dari sekian banyak pemain, ada dua menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid II. Penampilan mereka pun cukup kocak.


Dua menteri yang tampil dalam lakon 'Banjaran Gatotkaca' ini adalah Menbudpar Jero Wacik dan Menteri Koperasi dan UKM Syarif Hasan. Jero berperan Batara Guru, sementara Syarif memerankan tokoh bernama Batara Panyarikan.

Mantan Gubernur DKI Sutiyoso beserta anaknya Yessy Sutiyoso juga tampil. Tak ketinggalan, Giok Hartono juga ikut menjadi pelakon.

Khusus untuk Jero dan Syarif, persiapannya minim. Bahkan Syarif berlatih beberapa jam sebelum pementasan.

"Beliau tampil tanpa latihan. Jadi perannya agak gampang yang penting jalan," kata ketua tim wayang orang, Jaya Suprana, sesaat sebelum acara dimulai di Istana Negara, Jl Medan Merdeka Utara, Jumat (29/7/2011).

Nah, dalam lakon yang berlangsung selama hampir dua jam tersebut, Jero dan Syarif berkali-kali muncul. Keduanya tampil sebagai dewa di khayangan.

Lucunya, semua pemain tampil dalam bahasa Jawa kecuali mereka. Jero yang berasal dari Bali dan Syarif yang memiliki darah Sulawesi agak kesulitan berbahasa Jawa. Alhasil, keduanya terpaksa tampil 'beda' dengan bahasa Indonesia.

"Saya tidak berbahasa Jawa," kata Jero yang disambut tawa hadirin, termasuk SBY dan Boediono.

"Kamu harus tahan terhadap kritik. Tidak usah khawatir, kami para dewa akan tetap mendoakan kamu untuk jadi pemimpin," tutur Jero saat memberi pesan pada Gatotkaca yang disambut tawa hadirin. Terlebih pesan ini seolah 'menyindir' SBY.

Syarif juga tak kalah lucu. Dia bahkan berani menyisipkan pesan-pesan 'sponsor' saat pementasan. Antara lain tentang pentingnya usaha kecil menengah dan melakukan KB.

"Wis, putro loro wae (punya anak dua saja," pesan Jero pada Gatotkaca saat adegan menikah. Sontak SBY dan hadirin pun tertawa.

Usai acara, Syarif pun mengaku tidak latihan sama sekali. Dia bahkan baru diberitahu akan tampil pada pagi tadi. Hebatnya, dia mengaku tak sedikit pun grogi.

Begitupun dengan Jero. Meski kesulitan, dia mengaku senang bermain wayang orang karena bisa improvisasi.

"Sulit. Wayang orang kan tak profesional. Semua serba improvisasi. Tak ada teks lengkap. Itulah seni Wayang Orang. Pakaiannya juga begitu. Ini pertama kali saya main," jawabnya.

sumber: detik.com
0 Komentar untuk "SBY Tertawa Melihat 2 Menterinya Main Wayang Orang"

Download Ebook Gratis